LIHAT PELABUHAN BUSAN, Hatta Naik Pesawat Presiden Korsel

  
Menko Perekonomian Hatta Rajasa mendapat kehormatan menggunakan pesawat kepresidenan Korea Selatan Lee Myun Bak saat terbang dari Seoul ke Busan, Selasa (15/2/2011).

BUSAN,Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mendapat kehormatan untuk menggunakan pesawat kepresidenan Korea Selatan Lee Myun Bak saat terbang dari Seoul ke Busan. Hatta yang menjadi Utusan Khusus Presiden Susilo Bambang Yudhoyono diminta Lee untuk melihat langsung pelabuhan teramai di Korea Selatan, yakni Busan.
"Ini permintaan langsung Presiden Lee kepada kami, termasuk meminjamkan pesawat kepresidenannya," ujar Hatta sesaat setelah mendarat di Bandar Udara Busan, Selasa (15/2/2011).
Menurut Hatta, kedatangannya ke Korea Selatan bermaksud untuk menyampaikan surat resmi Presiden SBY kepada Presiden Lee. Surat itu antara lain mengajak Korea Selatan lebih serius dalam menanamkan modal di Indonesia, terutama ikut dalam menjalankan proyek-proyek pada skema Koridor Perkembangan Ekonomi Indonesia, yang menjadi bagian dari Visi 2025.
"Saya berangkat ke Korsel, membawa surat Presiden dan menyampaikan paparan tentang pengembangan dan perluasan pembangunan ekonomi Indonesia," ujarnya.
Rombongan Hatta, sejumlah 33 orang, menaikki pesawat Kepresidenan Korsel dari Seoul Air Base, semacam bandar udara militer Halim Perdana Kusumah. Pesawat ini berjenis Boeing 737. Rombongan dipersilahkan masuk ke pesawat dari pintu belakang.
Bagian belakang itu tidak tembus hingga kabin bagian depan karena ada sekat kayu yang menghalanginya. Bagian kabin depan kemungkinan digunakan khusus bagi Presiden Korsel sendiri.
(kompas.com) www.jawarakampung.blogspot.com
About The Author
Qiut, that's my name. Im just an newbie blogger. sharing knowledge is my favorite, science can come from anywhere, useful knowledge is knowledge that can help and solve problems with other people and can be used for everyone. blog hopefully bukan-rahasia-lagi.blogspot.com can be useful for all. source of info: everyone .. every where.. any where.. everything.. i am just share it AGAIN..
Share This
Subscribe Here

0 komentar:

Posting Komentar

 

Site Info

BUKAN-RAHASIA -LAGI Copyright © 2009 DarkfolioZ is Designed by Bie Blogger Template for Ipietoon
In Collaboration With fifa