Outstanding pengurusan Piutang Negara per Oktober 2010 sebesar Rp 62,64 T

Melalui Siaran Persnya, Jumat (17/12) Direktur Jenderal Kekayaan Negara Hadiyanto mengatakan bahwa nilai outstanding pengurusan Piutang Negara per Oktober 2010 sebesar Rp 62,64 triliun, dengan komposisi Piutang Negara Perbankan sebesar Rp 20,36 triliun (32%) dan Piutang Negara Non Perbankan sebesar Rp 42,28 triliun (68%).

Hadiyanto pun mengatakan, bahwa per November 2010, Piutang Negara Dapat Diselesaikan (PNDS) sebesar Rp 553,2 miliar atau 71,84% dari target sebesar Rp 770,00 miliar dengan Biaya Administrasi Pengurusan Piutang Negara (BIAD PPN) yang berhasil disetorkan ke kas negara sebesar Rp 46,81 miliar atau 69% dari target Rp 67,75 miliar.

Untuk mempercepat penyelesaian outstanding piutang negara ini, DJKN telah menyusun Road Map percepatan penyelesaian piutang negara yang terdiri dari 14 program aksi. Keempat belas aksi tersebut yaitu: penertiban Berkas Kasus Piutang Negara (BKPN), penyelesaian pembentukan data base Piutang Negara dalam program aplikasi SIMPLe, penyederhanaan prosedur pengurusan Piutang Negara, penyederhanaan proses Penarikan BKPN tanpa proposal dan penyederhanaan prosedur dalam proses pemberian keringanan hutang Pencarian BKPN yang tidak ditemukan.

Selain itu, program aksi yang lain adalah validasi data outstanding Piutang Negara, estimasi tingkat ketertagihan Piutang Negara, penyusunan peraturan yang memungkinkan guna percepatan pengurusan Piutang Negara, peningkatan kualitas, capacity building bagi petugas pemeriksa Piutang Negara, juru sita dan pengelola BKPN, koordinasi DJKN dengan dengan para kreditor dan intensifikasi pelaksanaan kewenangan pemberian keringanan, intensifikasi pembinaan kepada Kanwil DJKN dan Kantor Pelayanan serta intensifikasi peningkatan hasil pengurusan Piutang Negara melalui assets/debtor tracing. (Adt)

www.depkeu.go.id
About The Author
Qiut, that's my name. Im just an newbie blogger. sharing knowledge is my favorite, science can come from anywhere, useful knowledge is knowledge that can help and solve problems with other people and can be used for everyone. blog hopefully bukan-rahasia-lagi.blogspot.com can be useful for all. source of info: everyone .. every where.. any where.. everything.. i am just share it AGAIN..
Share This
Subscribe Here

0 komentar:

Posting Komentar

 

Site Info

BUKAN-RAHASIA -LAGI Copyright © 2009 DarkfolioZ is Designed by Bie Blogger Template for Ipietoon
In Collaboration With fifa