ElBaradei Desak Mubarak Mundur

Hosni Mubarak

PARIS, KOMPAS.com - Presiden Mesir Hosni Mubarak harus mundur kata penentang penting Mohamed ElBaradei kepada stasiun televisi 24 France , Sabtu (29/1/2011) dari Kairo. Ia berikrar protes terhadap kekuasaan Mubarak akan ditingkatkan. "Presiden Mubarak tidak mengerti pesan rakyat Mesir," kata ElBaradei.

"Pidatonya mengecewakan sekali. Protes-protes akan dilanjutkan bahkan dengan lebih meningkat sampai rezim Mubarak jatuh," imbuhnya.  Peraih hadiah Nobel Perdamaian dan mantan kepala Badan Tenaga Atom Internasional itu kembali ke Kairo dari Wina  untuk bergabung dengan protes besar-besaran di seluruh Mesir, Jumat yang melanda negara Arab yang paling banyak penduduknya di dunia dan membuat Mubarak dalam pidato Sabtu pagi berjanji akan melakukan reformasi.   

"Saya akan kembali lagi ke jalan-jalan hari ini (Sabtu) bersama dengan dengan kawan-kawasan saya untuk membantu mewujdkan perubahan dan mendesak Presiden Mubarak bahwa ia harus mundur," kata ElBaradei.

About The Author
Qiut, that's my name. Im just an newbie blogger. sharing knowledge is my favorite, science can come from anywhere, useful knowledge is knowledge that can help and solve problems with other people and can be used for everyone. blog hopefully bukan-rahasia-lagi.blogspot.com can be useful for all. source of info: everyone .. every where.. any where.. everything.. i am just share it AGAIN..
Share This
Subscribe Here

0 komentar:

Posting Komentar

 

Site Info

BUKAN-RAHASIA -LAGI Copyright © 2009 DarkfolioZ is Designed by Bie Blogger Template for Ipietoon
In Collaboration With fifa